JANGAN PERNAH LUPAKAN HARI KESAKTIAN PANCASILA

Mungkin banyak sekali orang-orang yang tidak mengetahui ada apa di tanggal 01 Oktober ini? Mengapa para Pegawai Negeri Sipil banyak yang memakai Batik Korpri? Dan di pemerintahan telah melangsungkan upacara peringatan. Upacara Peringatan apa ya? Nah ternyata di Tanggal 01 Oktober ini adalah Hari Kesaktian Pancasila. Tentu masyarakat Indonesia mengetahui apa isi Pancasila itu, tetapi masih banyak yang belum mengetahui sejarah dari Pancasila tersebut.

Hari Kebangkitan Pancasila adalah hari dimana keyakinan bangsa terhadap  dasar-dasar Pancasila tetap kokoh dan berdiri kuat walaupun banyak sekali yang ingin mengubahnya dengan simbol lain. Titik tertinggi peringatan ini adalah pada peristiwa lubang buaya yang di awali dari sebuah pemberontakan terbesar sepanjang sejarah bangsa Indonesia oleh gerakan Politik yakni Partai komunis lalu persitiwa ini dikenal dengan G30S/PKI.

Terjadi pembantaian yang sangat tidak manusiawi terhadap para putra terbaik bangsa yakni 7 Jendral TNI Anumerta yang dilakukan oleh Partai Komunis, ini nama dari ke-7 para putra Indonesia :

1. Jend. TNI Anumerta Achmad Yani
2. Letjen. TNI Anumerta Suprapto
3. Letjen. TNI Anumerta S. Parman
4. Letjen. TNI Anumerta M.T. Haryono
5. Mayjen. TNI Anumerta D.I. Panjaitan
6. Mayjen.TNIAnumertaSutoyo S
Dan Perwira Utama,
7. KaptenCZITNIAnumerta Pierre Tendean

Karena para Jendral ini sangat kuat mempertahankan Pancasila sampai akhir hayatnya sehingga mereka di Nobatkan sebagai Pahlawan Revolusi, tercatat pada tanggal 01 Oktober 1965 telah terjadi pergantian Orde lama ke Orde Baru sekaligus menjadi hari Kesaktian Pancasila. Sebagai penghormatan kepada 7 Jendral tersebut maka dibangunlah Monumen Tugu Kesaktian Pancasila.

Pada masa pemerintahan Megawati pada tanggal 01 Oktober dijadikan hari Libur Nasional, tetapi untuk sekarang pada masa Jabatan Pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono tanggal 01 tidak diliburkan melainkan melaksanakan Upacara Peringatan Kesaktian Pancasila sebagai tanda untuk lebih memaknai arti dari Kesaktian Pancasila.
Ketika Upacara digelar naskah ikrar Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) telah dibacakan setelah sebelumnya pada tanggal 17 Agutus 1945 dinyatakan oleh Presiden Soekarno, dan hasil dari perjuangan para pahlawan pun NKRI dan Pancasila tetap berdiri sangat kokoh hingga sampai saat ini dan nanti.
Share on Google Plus

About Aria

Berbagi berita dengan Aria.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar