Bagian Theodolite dan Fungsinya

Theolite merupakan alat paling canggih dalam survey berupa alat atau instrument presisi. Alat yang juga sering di eja “teodolit” ini berfungsi sebagai alat pengukur tanah dalam sudut vertikal dan horizontal. Untuk mendapatkan teodolit, kini beberapa toko online maupun offline banyak yang menyediakan jual theodolite Murah. Salah satu kelebihan teodolit adalah bisa memetakan suatu wilayah dalam waktu cukup cepat.

Bagian Theodolite dan Fungsinya

Penggunaan teodolit yang pada umumnya digunakan adalah peta situasi. Peta situasi tersebut merupakan peta suatu wilayah hasil dari pengukuran lapangan. Hasil pengukuran ini setidaknya terdapat elevasi tanah, letak saluran drainase, benchmark, sungai, koordinat bangunan, dan letak bangunan lainnya. Selain itu, teodolit juga bisa digunakan sebagai alat ukur tebing, jalan, sungai, setting out bangunan, dan bendungan. Apa itu setting out bangunan ? setting out bangunan yaitu penentuan beberapa patokan pondasi yang berada di lapangan.

Theodolite juga memiliki bagian-bagian pokok sekaligus pembeda dari alat ukur tanah lainnya. Bagian-bagian ini memiliki fungsi berbeda. Apa saja bagian-bagian yang ada di theodolite ? berikut ini uraiannya.

1. Nivo tabung
Nivo tabung adalah nivo dengan bentuk tabung yang berisi udara dan air. Nivo ini biasanya digunakan untuk mengetahui kedataran sumbu II horizontal. Pastinya, perlu diperhatikan bahwa sumbu II horizontal mesti tegak lurus dengan sumbu I vertikal.

Nivo kotak
Sama seperti nivo tabung yakni berisi udara dan air, namun yang membedakannya adalah bentuk nivo kotak adalah lingkaran serta untuk cek kedataran sumbu I vertikal.

Vertikal tangent screw
Berfungsi untuk menggerakan teodolit lebih halus secara vertikal.

Vertikal motion clamp
Baik secara vertikal atau naik turun, vertikal motion clamp berfungsi mengunci gerak tersebut.

Horizontal tangent screw
Berfungsi untuk menggerakan teodolit lebih halus secara horizontal

Horizontal motion clamp
Teodolit bisa bergerak secara horizontal, horizontal motion clamp berfungsi mengunci gerak tersebut.

Optical plummet telescope
Untuk memastikan bahwa teodolit sudah dipatok atau belum, bagian ini berupa sebuah lensa.

Operating keys
Opterating keys berfungsi sebagai pemberi perintah dan menampilkan data sudut, setting 0 derajat, kemiringan, dan lain-lain. Operating keys ini berupa tombol-tombol perintah.

Display
Berfungsi sebagai penampil data berupa layar.

Share on Google Plus

About Aria

Berbagi berita dengan Aria.
    Blogger Comment
    Facebook Comment