Anda suka dengan masakan Indonesia? Akan tetapi anda tidak tahu bahan-bahan serta cara memasaknya. Jangan khawatir, berikut ini merupakan beberapa masakan Indonesia yang mudah dengan cara pembuatannya.
Masakan Indonesia yang pertama yaitu sayur lodeh. Sayur yang satu ini mungkin banyak disukai oleh banyak orang karena rasanya yang gurih.
Untuk bahan-bahan yang diperlukan yaitu:
1 buah terong
1 ruas lengkuas
1 potong tempe
200 gram nangka muda
Gula pasir secukupnya
2 lembar daun salam
250 ml santan cair
Garam secukupnya
Cabai hijau
150 gram kacang panjang
1 liter santal kental
50 gram daun melinjo
Ketumbar
Cabai merah
Kencur
2 siung Bawang merah
Terasi
2 siung Bawang putih
Untuk cara pembuatannya yaitu anda rebus nangka, kemudian anda haluskan ketumbar, cabai merah, kencur, bawang merah, bawang putih, terasi dan bawang putih.
Setelah halus masukkan kedalam air rebusan dengan daun salam, kemudian masukkan tempe santan cair dan lengkuas. Setelah itu anda aduk-aduk sampai nangka terlihat lunak. Kemudian anda masukkan kacang panjang, terong dan bahan-bahan yang lainnya. Anda masak sampai sayur lodeh matang.
Masakan indonesia yang mudah yang kedua yaitu tumis kangkung spesial.untuk bahan-bahannya yaitu:
1 ikat kangkung
1 siung bawang putih
1 siung bawang merah
2 bungkus ebi
Seperempat telur puyuh
Garam secukupnya
Gula secuupnya
1 buah tomat
Kecap secukupnya
Untuk cara pembuatannya yaitu anda rebus terlebih dahulu telur puyuh.
Kemudian anda haluskan bawang putih, bawang merah dan ebi. Kemudian anda tumis bumbu yang sudah dihakuskan, jangan lupa masukkan potongan tomat. Tumis sampai harum, kmudian anda masukkan kangkung yang sudah diptong-potong dan dicuci bersih. Aduk-aduk sampai agak layu, kemudian anda masukkan telur puyuh dan jangan lupa masukkan garam, gula, dan kecap. Aduk-aduk kembali sampai bumbu meresap.
Blogger Comment
Facebook Comment